danmaku icon

Jurus pamungkas Z Fighters!! Finishing attack alias The Final Blast!!

601 ViewsMar 6, 2023

Sobat DB Info. Seringkali di dalam sebuah pertarungan, musuh yang dihadapi itu tidak cukup dihabisi hanya dengan serangan fisik saja. Digelitik meskipun sudah mati seperti apa yang dialami Goku, tidak… tidak seperti itu. Biar memberikan ending yang keren, sebuah tembakan Ki dengan full power gelombang dahsyat akan dikeluarkan… dan mari kita istilahkan sebagai final blast! Gampangnya ini memang sebuah super move habis-habisan, dan memang di tujukan untuk memusnahkan lawan. Hmmm, dengan sudah beragamnya Z Fighters atau Super Fighters sekarang, tipe final blast ini pun jadi banyak dan bermacam-macam. Apa saja yang sudah berada di gang kita ini?! Mari kita tampilnya! 1. Kamehameha. Jika ditanya final flash seperti apa yang paling sering dimunculkan dalam franchise Dragon Ball, ya inilah dia… Kamehameha. 2. Kikoho. Sebenarnya dibandingkan dengan Kamehameha, Kikoho terlihat sebagai jurus yang lebih badass, dan betul-betul terasa semangatnya untuk membunuh lawan. 3. Makankosappo. Special Beam Cannon alias Makankosappo begitu pertama kali dikeluarkan… korbannya tidak tanggung-tanggung, yaitu Raditz dan Goku sekalian. Selamat lah untuk Piccolo yang sudah sempat membalaskan dendam ayahnya ya. 4. The Final Flash! Vegeta akan selalu memiliki jurus yang berbeda dan dia tidak mau sama, apalagi disama-samakan. Final blast dari Pangeran Saiyan ini memang berbagai macam ragam, tetapi final flash yang paling terlihat badass. Gallick Gun yang merupakan ciri khas Saiyan itu merupakan finishing attack untuk lawan yang tidak terlalu berat, di Saiyan Saga dia menggunakannya karena baru itulah yang dia kuasai. 5. Final Explosion! Ini sebenarnya bukan jurus siapa-siapa, tapi kadang-kadang dikeluarkan karena musuh yang dilawan itu sudah terlalu berat. Final explosion pada dasarnya adalah peledakan dari diri sendiri, guys!
warn iconRepost is prohibited without the creator's permission.
creator avatar

Recommended for You

  • All
  • Anime