danmaku icon

PENGABDI SETAN - FULL MOVIE - RUTH PELUPESSY, WD MOCHTAR | CEREMPITY FILM

11 Ditonton13 jam yang lalu

Satu keluarga kaya yang jauh dari agama mendapat musibah ketika sang Ibu, Mawarti (Diana Suarkom) wafat. Sang Ibu, meninggalkan seorang ayah bernama Munarto (W.D. Mochtar) yang hanya peduli dengan kehidupan bisnisnya, satu putra pendiam bernama Tomi (Fachrul Rozi) dan seorang putri penggila pesta bernama Rita (Siska Karabety), bersama mereka ada satu pembantu bernama Pak Karto (I.M. Damsyik) yang religius namun sudah sakit-sakitan. Pada malam pertama setelah kematian Mawarti, Tomi menjumpai sang ibu kendati tidak berbincang. Keesokan harinya, atas saran temannya Tomi mendatangi seorang peramal (Ruth Pelupessy) yang mengatakan bahwa seluruh keluarganya terancam bahaya yang sangat besar dan akan mengancam nyawa mereka semua. Lalu sang peramal menyarankannya untuk memperkuat diri dengan ilmu hitam. Semenjak saat itu Tomi menjadi aneh dan sering berdiam diri di dalam kamar karena sedang berkonsentrasi mendalami ilmu hitam. Pacar Rita, Herman (Simon Cader), mengatakan bahwa 40 hari sesudah kematian seseorang, orang tersebut masih berada di sekitar rumahnya. Setelah itu seorang pengurus rumah tangga dikirim dari kenalan sang ayah, namanya Darminah. Rita mulai mendapati dirinya ketakutan karena melihat sesosok kuntilanak, sementara Herman berkata bahwa Darminah bukanlah orang baik-baik dan akan membicarakannya besok saat akan pergi ke rumah seorang dukun. Lalu, Pak Karto yang mulai sering kambuh mencium kelakuan Darminah yang aneh dan mencurigakan. Tomi, dinasihati oleh seorang kiai (Doddy Sukma) yang bertemu dengannya di toko buku untuk memulai melaksanakan salat. Saat ia ingin melakukannya, sesosok kuntilanak menghampirinya dan berkata kepadanya untuk menghentikan hal tersebut. Pada malam yang sama, Pak Karto yang sedang berjaga terkunci di sebuah gudang dan paginya ditemukan Tomi tewas dengan kondisi tergantung. Pada siangnya, Herman yang baru pergi dari suatu tempat nyaris menabrak seorang wanita dan membuat dirinya justru ditabrak oleh truk.
creator avatar
banner
Film Indonesia Jadul
4/4
1
LEGENDA SANGKURIANG - FULL MOVIE - SUZZANNA, CLIFT SANGRA | CEREMPITY FILM
1:35:04

LEGENDA SANGKURIANG - FULL MOVIE - SUZZANNA, CLIFT SANGRA | CEREMPITY FILM

10 Ditonton
2
DUKUN BERANAK - FULL MOVIE - DICKY ZULKARNAEN, W.D MOCHTAR | CEREMPITY FILM
1:28:28

DUKUN BERANAK - FULL MOVIE - DICKY ZULKARNAEN, W.D MOCHTAR | CEREMPITY FILM

58 Ditonton
3
CAROK - FULL MOVIE - BARRY PRIMA, ADVENT BANGUN, YENNY FARIDA, EL - MANIK | CEREMPITY FILM
1:22:31

CAROK - FULL MOVIE - BARRY PRIMA, ADVENT BANGUN, YENNY FARIDA, EL - MANIK | CEREMPITY FILM

48 Ditonton
4
PENGABDI SETAN - FULL MOVIE - RUTH PELUPESSY, WD MOCHTAR | CEREMPITY FILM
1:35:50

PENGABDI SETAN - FULL MOVIE - RUTH PELUPESSY, WD MOCHTAR | CEREMPITY FILM

11 Ditonton

Direkomendasikan untukmu

  • Semua
  • Anime